Berwisata ke Pantai Bagus di Lampung

Sabtu, 24 Oktober 2009

Bisnis online;

Propinsi Lampung kini mempunyai objek wisata baru yang menjadi alternatif jalan-jalan anda bersama keluarga,
Objek wisata baru itu bernama pantai Bagus yang terletak 1 Km dari jalan lintas sumatra atau 8 Km dari kota Kalianda.

Pantai ini memang masih sepi dari pengunjung, jika dibandingkan dengan pantai-pantai lainnya,seperti pantai pasir putih. hal ini dikarenakan pantai ini baru dibuka tahun 2008 yang lalu dan promosinyapun belum gencar.
Sebelum memasuki kawasan pantai bagus terlebih dahulu anda harus membayar sejumlah Rp. 5.000/orang dan Rp. 5.000/mobil, Dengan tarif yang murah anda bisa menikmati suasana yang begitu nyaman
Dipantai yang berada diteluk Lampung ini, anda bebas menikmati ombak pantai dan gunung Rajabasa yang menjulang tinggi disebrangya.

Pada sore hari, jika ada nelayan yang baru pulang dari melaut dan membawa ikan kedaratan anda bisa membeli tangkapan dari para nelayan dan juga bisa langsung membakar ikan tersebut untuk dinikmati di bibir pantai.
Air pantai bagus jika pada musim kemarau terlihat bersih dan jernih, sedangkan pada musim hujan agak keruh dan banyak sampah karena dekat pantai terdapat muara sungai.
Jika anda bersama keluarga ingin bersantai sambil tidur-tiduran, terdapat saung yang tebuat dari bambu yang beratapkan daun kelapa.
Anda bisa memandang lepas kearah lautan dan gunung Rajabasa yang menjulang didepannya, pantai ini tentu memberikan panorama yang indah dan nyaman.
Bukan hanya itu saja udara disekitar pantai dingin dan sejuk karena banyak ditumbuhi pohon kelapa dan pohon rindang lainnya, anak-anak anda bisa bermain bola disela pepohonan rindang tersebut.
Semoga info wisata yang disajikan oleh bisnis online ini bisa menambah referensi tempat wisata anda, khususnya anda yang berada di daerah merak, lampung dan sekitarnya.
kunjungi terus blog bisnisonlineagusdi.blogspot.com untuk mendapatkan info-info seputar bisnis online dan info-info tanah air lainnya.

salam


bisnisonlineagusdi.blogspot.com

2 komentar:

NURA mengatakan...

salam sobat
jadi pingin ke LAMPUNG nich,,,
saya dulu pernah wisata ke pantai pasir putih,,,
yang lainnya belum,,
trims sobat informasinya.

mbah gendeng mengatakan...

hmmm jadi kepengin kesana nih...............